Common European Framework of Reference for Languages (CEFR) adalah standar internasional untuk menggambarkan kemampuan bahasa dalam membaca, menulis, menyimak, dan berbicara.
Di British Council, kami menggunakan CEFR selama konsultasi dan pemeriksaan level guna memahami level bahasa Inggris Anda saat ini, apa yang ingin dicapai dan menemukan kursus mana yang terbaik untuk Anda.
Jika Anda perlu menunjukkan tingkat bahasa Inggris Anda untuk belajar, bekerja atau mengajukan permohonan hibah di luar negeri, CEFR dapat digunakan untuk membandingkan nilai atau tingkat yang diperoleh dalam ujian seperti IELTS, Cambridge, atau Aptis.
Terdapat 6 level:
- Pemula A1–A2
- Madya B1–B2
- Mahir C1–C2